Tabur, BULIR.ID – Gerakan Indonesia Pasti Bisa (IPB) mendukung mendukung kampanye pemerintah untuk menggalakkan vaksinasi Covid-19 dengan menggelar Sentra Vaksinasi Gerakan Indonesia Pasti Bisa.
Kegiatan ini melibatkan ProSehat sebagai vaksinator yang berlangsung pada Selasa – Jumat (24-27 Agustus 2021) di HARRIS Hotel Tebet, Manggarai Selatan, Jakarta Selatan.
Sentra Vaksinasi Gerakan Indonesia Pasti Bisa di Jakarta ini menargetkan 4.000 warga wilayah Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan dapat tervaksin. Vaksinasi ini ditujukan kepada masyarakat yang berusia 18 tahun ke atas. Setiap harinya ditargetkan 1.000 warga tervaksin menggunakan vaksin AstraZeneca.
“Sentra Vaksinasi Gerakan Indonesia Pasti Bisa sebagai bentuk dukungan kepada pemerintah dalam rangka memutus mata rantai Covid-19. Kegiatan Vaksinasi yang diselenggarakan Gerakan Indonesia Pasti Bisa dapat terlaksana atas kerja sama dan dukungan dari H. Imam Satria, Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta yang membidangi Dinas Kesehatan”, ungkap Rangga Andriana, Head of Corporate Communication Gerakan Indonesia Pasti Bisa dalam keterangan tertulis yang diterima, Kamis (26/8/2021).
Selain memberikan kemudahan untuk mendapatkan vaksin Covid-19, Gerakan Indonesia Pasti Bisa juga memberikan 1.000 paket sembako gratis kepada masyarakat yang telah divaksinasi sebagai bentuk apresiasi telah berperan dalam memutus mata rantai Covid-19.
Selanjutnya, Gerakan Indonesia Pasti Bisa akan melanjutkan Sentra Vaksin ini di 11 kota dan kabupaten lainnya, yaitu Kota Serang, Kota Tangerang, Kota Bekasi, Kota Depok, Kota Bogor, Kota Bandung, Kab. Bantul, Kota Semarang, Kab. Sokoharjo, Kab. Sidoarjo, dan Kota Surabaya.
Dikatakan Rangga, Gerakan Indonesia juga telah mendukung pelaksanaan kegiatan vaksinasi yang dilakukan di Kabupaten Bekasi. Sebanyak lebih dari 15.000 dosis vaksin telah diberikan kepada warga Kabupaten Bekasi dan Tangerang.
Dalam mendukung kegiatan vaksinasi tersebut, Gerakan Indonesia Pasti Bisa telah menyalurkan lebih dari 15.750 paket sembako kepada warga yang telah melakukan vaksinasi di wilayah Tanah Sereal, Kali Anyar, Tambora, Kabupaten Bekasi, dan Tangerang.
Untuk informasi lebih lanjut terkait Gerakan Indonesia Pasti Bisa, masyarakat dapat mengakses website indonesiapastibisa.org atau media sosial Instagram @indonesiapastibisa dan melalui chat di nomor 0812-1230-5515.
Sebagai informasi tambahan, Gerakan Indonesia Pasti Bisa merupakan sebuah gerakan kebersamaan yang dimulai oleh orang-orang yang mau berbagi untuk memberikan perubahan positif bagi seluruh masyarakat dalam bentuk sistem informasi hingga bantuan langsung kepada mereka yang terdampak COVID-19.
Gerakan Indonesia Pasti Bisa menjadi wadah bagi public figure, influencers, pengusaha, dan perusahaan serta masyarakat untuk bersatu dan berkolaborasi dalam menghadapi pandemi COVID-19 di Indonesia.*