Wajib Tahu! Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Memilih Perguruan Tinggi yang Ada di Jakarta

0

Jakarta, BULIR.ID – Ibu Kota memang memiliki daya tarik tersendiri, terutama bagi perantau yang ingin mendapatkan kualitas pendidikan yang lebih baik. Banyak perguruan tinggi yang ada di Jakarta sering dijadikan pilihan oleh calon mahasiswa dari berbagai daerah.

Namun, sebelum memilih perguruan tinggi yang ada di Jakarta, alangkah lebih baik bila calon mahasiswa mempersiapkan diri terlebih dulu agar tidak salah pilih dan tidak salah langkah. Karena itu, 5 hal ini perlu diperhatikan saat memilih perguruan tinggi yang ada di Jakarta.

Lokasi Perguruan Tinggi yang Ada di Jakarta

Lokasi menjadi salah satu faktor penting saat memilih perguruan tinggi di Jakarta. Sebab, banyaknya kampus di Jakarta menjadikan calon mahasiswa harus teliti dengan jarak.

Jangan sampai lokasi kampus dengan tempat tinggal terpaut jarak yang lumayan jauh. Misalnya memilih kampus di daerah Jakarta Pusat, usahakan tempat tinggal seperti kosan berada di daerah yang sama atau sekitarnya.

Akreditasi Perguruan Tinggi

Pada umumnya, akreditasi terbagi menjadi dua, yaitu akreditas perguruan tinggi dan akreditasi program studi. Akreditasi sendiri merupakan upaya pemerintah melalui Badan Standarisasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN PT) untuk menstandarisasi mutu kampus tersebut.

Pilihlah perguruan tinggi atau program studi dengan akreditasi yang cukup, baik, atau baik sekali. Untuk menerbitkan ijazah, perguruan tinggi harus terakreditasi minimal C. Jadi, jangan sampai memilih kampus yang tidak memiliki akreditasi.

Biaya Kuliah Perguruan Tinggi yang ada di Jakarta

Tidak bisa dipungkiri jika biaya kuliah menjadi hal yang sangat penting untuk diperhatikan. Kampus di Jakarta memiliki standar biaya yang berbeda di setiap program studi.

Dalam memilih biaya kuliah, harus disesuaikan dengan kemampuan masing-masing mahasiswa. Apabila dipaksakan, akan sangat disayangkan jika nanti kuliah tidak selesai karena terkendala biaya.

Beasiswa

Biasanya, setiap perguruan tinggi memiliki program beasiswa pada program studi tertentu. Program ini harus disambut baik oleh mahasiswa atau calon mahasiswa. Sebab, banyak keuntungan dari program beasiswa, seperti gratis biaya kuliah, uang saku, hingga relasi.

Program beasiswa tidak hanya datang dari perguruan tinggi secara langsung, namun ada yang melalui lembaga, pemerintah, yayasan, dan lain-lain. Informasi beasiswa bisa dengan mudah didapatkan melalui internet, situs resmi lembaga-lembaga terkait, atau dari perguruan tinggi.

Organisasi Mahasiswa dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM)

Unit kegiatan mahasiswa dan organisasi menjadi wadah penting untuk mahasiswa berkreasi. Selain itu, organisasi akan sangat bermanfaat untuk kedepannya, terutama dalam menyalurkan minat bakat dan mengasah soft skill mahasiswa.

Hal ini perlu menjadi pertimbangkan saat memilih perguruan tinggi yang ada di Jakarta. Sebab, organisasi bisa membantu mahasiswa untuk membangung karakter diri, relasi, dan kegiatan bermanfaat di tengah waktu luang.

Demikianlah beberapa hal penting yang harus diperhatikan sebelum memilih kampus yang ada di Jakarta. Meski demikian, setiap kampus memiliki karakteristik dan lingkungan sosial yang berbeda. Pastikan kampus yang akan dipilih sesuai dengan keinginan sendiri.*