Presiden batal hadir, 1000 Paket Sembako didistribusikan untuk masyarakat Waduk Napun Gete

0

Maumere, Bulir.id – Bertempat di Lapangan Makodim 1603/Sikka Jln. Jend. Ahmad Yani Kel. Waioti, Kec. Alok Timur, Kab. Sikka, telah dilangsungkan Apel Persiapan Pembagian Bantuan Presiden Republik Indonesia yang dipimpin langsung oleh Dandim 1603/Sikka Letkol. Inf. M. Zulnalendra Utama, S.Ip. pada Senin, 16/02/2021

Hadir dalam kegiatan tersebut yakni Dandim 1603/Sikka, Letkol. Inf. M. Zulnalendra Utama, Danlanal Maumere Kolonel (Mar) Nurcahyanto, Kapolres Sikka AKP Sajimin, Pasiter Kodim 1603/Sikka Kapten Arm Edi Hermanto, Danramil 1601 – Alok Kapten Czi Sunaryo, Danramil 1603 – 02 Talibura Letda Inf Nikolaus Namadalot Pasi Log Kodim 1603/ Sikka Letda Inf I Nyoman Minggu, Perwakilan Personel Kodim 1603/Sikka, Personel Lanal Maumere dan Polres Sikka.

Kegiatan berjalan lancar sesuai dengan rencana awal. Segenap personil dipersiapkan dan dikerahkan untuk proses pendistribusian bantuan presiden dari Kodim 1603/Sikka menuju lokasi pendistribusian yang bertempat di Bendungan Napun Gete, Desa Ilin Medo, Kec. Talibura, Kab. Sikka.

Dandim 1603/Sikka Letkol Inf. M. Zulnalendra Utama, S.Ip bersama Ketua Persit KCK Cab. XIV Dim 1603/Sikka Ny. Melani Purnamasari ikut mendistribusikan bantuan yang diberikan oleh Presiden Republik Indonesia secara langsung dari rumah ke rumah.

“Bantuan ini diberikan langsung kepada Masyarakat yang berada di Desa Ilin Medo, Kec. Talibura, Kab. Sikka. Kami mendatangi satu persatu rumah warga agar bantuan yang diberikan dapat tepat sasaran kepada warga yang membutuhkan. Hal ini tentunya juga bertujuan agar menghindari kerumunan warga apabila dikumpulkan pada satu tempat,” ujar Dandin 1603 Letkol Inf. M. Zulnalendra Utama saat ditemui Bulir.id.

Sedangkan salah satu warga Ilin Medo mengungkapkan, “kami senang dan sangat bersyukur karena diberikan bantuan secara langsung dari rumah ke rumah. Terima kasih kami ucapkan kepada bapak Presiden RI bapak Joko Widodo dan juga kepada bapak Dandim Sikka beserta jajarannya.”

Proses pendistrian bantuan berjalan tanpa kendala berarti serta selalu memperhatikan Protokol Kesehatan Covid -19 dengan selalu menerapkan 3M (mencuci tangan, menjaga jarak dan memakai masker).

(Kontributor: Y. F. Marino)